Info Sekolah
Kamis, 21 Nov 2024
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
14 Juli 2022

Siswa Kelas XI SMKN 1 Pengasih Melaksanakan Tes Viera

Kam, 14 Juli 2022 Dibaca 197x Berita Terbaru

Siswa Kelas XI SMKN 1 Pengasih Melaksanakan Tes Viera
Kamis, 14 Juli 2022

Tes Viera adalah alat uji kemampuan Bahasa Inggris yang dikembangkan oleh ITC.Tes Vocational Institutional English Readiness Asessment (Viera) diselenggarakan setiap tahun bagi siswa kelas X SMK. Seperti tes Bahasa Inggris lainnya, tes viera ini terdiri dari beberapa kategori dalam penilaian seperti reading dan listening

Tes Viera bertujuan untuk mengukur kemampuan siswa SMK dalam menghadapi ujian Test Of English For International Communication (TOEIC).

Tes Vierra dilaksanakan di laboratorium SMKN 1 Pengasih dengan sistem shift. Shift 1 dilaksanakan pukul 07.00-09.00, sedangkan shift 2 dilaksanakan pukul
09.30-11.30.

Bapak Waryanto, S.Pd. selaku Kepala SMKN 1 Pengasih mengemukakan bahwa tes viera ini sebagai langkah awal seleksi. Jika siswa memenuhi passing grade skor yang ditentukan, dilanjutkan dengan tes TOEIC. Sertifikat dari tes tersebut bisa dipergunakan untuk mendukung lulusan dalam mencari pekerjaan. Kita maksimalkan dalam memberikan bekal kompetensi kepada siswa. Salah satunya dalam bentuk tes viera.

Editor : Istiyani, S.Pd.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar