Info Sekolah
Kamis, 21 Nov 2024
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
29 Oktober 2024

Upacara Peringatan Sumpah Pemuda

Sel, 29 Oktober 2024 Dibaca 16x Berita Terbaru

Kulon Progo, 28 Oktober 2024_ Seluruh warga SMKN 1 Pengasih mengikuti upacara dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda dengan penuh semangat. Momen bersejarah ini mengingatkan kita akan tekad para pemuda Indonesia di tahun 1928 yang dengan lantang bersatu demi tanah air, bangsa, dan bahasa yang satu Indonesia.
Sumpah Pemuda merupakan tonggak penting yang membuktikan bahwa sejak dahulu, pemuda memiliki peran besar dalam perjuangan kemerdekaan dan pembangunan bangsa. Mereka berani bermimpi, berani menyatukan hati, dan melangkah bersama melampaui perbedaan untuk satu tujuan mulia, yaitu kemerdekaan dan kejayaan Indonesia.
Mari kita maknai peringatan ini sebagai motivasi untuk terus berkontribusi positif bagi bangsa dan negara. Dengan disiplin, tanggung jawab, dan semangat kebersamaan, kita bisa menjadi generasi muda yang tangguh dan siap menghadapi tantangan zaman, serta membawa Indonesia menjadi lebih maju.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar