Info Sekolah
Jumat, 18 Okt 2024
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
15 Oktober 2024

Uji Kemahiran Bahasa Indonesia diikuti oleh 31 Guru SMKN 1 Pengasih

Sel, 15 Oktober 2024 Dibaca 5x Berita Terbaru

Kulon Progo, 14 Oktober 2024, dalam rangka pemenuhan program SMK Pusat Keunggulan (PK) Skema Lanjutan, SMKN 1 Pengasih melaksanakan Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI) bagi guru. UKBI yang diikuti adalah paket 1 terdiri dari tiga seksi, yaitu: Seksi I Mendengarkan, Seksi II Merespons Kaidah, Seksi III Membaca.
Kegiatan ini diikuti oleh 31 guru SMKN 1 Pengasih, yang terdiri dari guru Adaptif, Normatif, dan Produktif. Hasil yang dicapai oleh para guru bervariasi, menunjukkan beragam tingkat kemahiran berbahasa Indonesia yang dimiliki oleh masing-masing peserta. Namun demikian, partisipasi aktif seluruh guru dalam kegiatan ini patut diapresiasi, karena menunjukkan komitmen mereka untuk terus meningkatkan profesionalisme dan kompetensi berbahasa, yang sangat penting dalam mendukung proses pembelajaran di kelas.

Standar pemeringkatan UKBI adalah:
Peringkat I/ Predikat Istimewa (skor 725-800)
Peringkat II/Predikat Sangat Unggul (skor 641-724)
Peringkat III/Unggul (skor 578-640)
Peringkat IV/Predikat Madya (skor 482-577)
Peringkat V/Predikat Semenjana (skor 405-481)
Peringkat VI/Predikat Marginal (skor 326-404)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar